PERBEDAAN PHP DENGAN HTML
Setelah kita mengetahui pengertian dan sejarah HTML dan PHP pada postingan saya sebelumnya,,sekarang kita akan membahas apa sih bedanya PHP dengan HTML??
Dokumen html adalah dokumen [[HyperTextMmarkupLanguage]] yang akan tampil jika diaktifasikan oleh suatu tautan atau link yang di klik oleh user. Dokumen ini kemudian dibaca oleh browser.
File yang mempunyai format html dibaca langsung oleh Browser. Disini, peran browser sebenarnya adalah “penterjemah” dari dokumen-dokumen yang ditulis dengan aturan kode HTML.
Program php adalah scripting program harus diterjemahkan oleh [[WebServer]] melalui suatu Pre-Processor (semacam modul intepreter). Jadi, kalau Anda punya web-server tapi tidak memasang php processor, web server Anda belum bisa menjalankan script php. Hasil akhir script php biasanya dalam bentuk html yang diterima browser.
Program dengan script php dapat berdiri sendiri ataupun disisipkan di antara kode-kode html. Bahkan dapat juga dikombinasikan dengan kode script yang berbeda asalkan lingkungan servernya mendukung hal tersebut.
PHP merupakan bahasa pemograman web yang bersifat [[ServerSide]] HTML=embedded scripting, di mana script-nya menyatu dengan HTML dan berada si server.
Tipe Data PHP
Tipe data yang dapat diolah PHP adalah :
Tipe data yang dapat diolah PHP adalah :
- Integer : terdiri dari angka bulat positip dan negatif
- Floating Point : terdiri dari angka pecahan
- String : terdiri dari huruf atau teks dengan pemberian ‘ atau “
- Objek : terdiri dari data dan method yang mempunyai objek
- Array : terdiri dari sekumpulan angka yang sejenis
- Boolean : terdiri dari true dan false
Operator PHP
- Operator Aritmatika : + , - , * , / , %
- Operator Increment dan Decrement : ++ $a, $a++, - - $a, $a - -
- Operator Logika : &, or, xor, !, &&, | |
- Operator Perbandingan : = =, = = =, !=, != =, <, >, <=, >=
- Operator Ternary : (Ekspresi1) ? (Ekspresi2) : (Ekspresi3);
- Operator Eksekusi : backticks ( ` ` ) atau tanda apostrophe (kutip) terbalik.
- Operator Assignment : Operator assignment adalah “ = “, yang berarti operand disebelah kiri mendapatkan dari operand sebelah kanan.
- Operator String : $a . $b
Sumber :
1 komentar:
mksie atas informasinya.....
:-)
http://bhspemrograman.blogspot.com
Posting Komentar